PROPOSAL STUDIO PHOTOGRAPHY



RENCANA PENGEMBANGAN BISNIS KREASIDUNIAKU

Dalam rangka meningkatkan pendapatan keluarga, dan untuk keperluan berobat serta membeli kaki palsu yang ringan, pada saat ini sepertinya diperlukan usaha usaha yang bersifat agresif, kreatif, yang penuh perhitungan dan berorientasi pasar.
Usaha dibidang jasa fotografi untuk pemotretan foto pra wedding, foto keluarga atau balita, foto makanan dan foto produk  diharapkan mampu memberikan peluang kerja bagi tenaga kerja potensial yang saat ini jumlahnya sangat melimpah, baik itu angkatan kerja baru maupun lama, yang harus menganggur akibat ketiadaannya kesempatan bekerja, cacat fisik karena sakit maupun kecelakaan atau terkena phk.
Dengan demikian tujuan dari
kreasiduniaku.com mengembangkan proyek usaha jasa fotografi sendiri ada dua, yaitu dari aspek ekonomi dan dari aspek social. Aspek ekonomi adalah untuk meningkatkan pendapatan keluarga, membeli obat obatan dan vitamin, membeli kaki palsu yang ringan; sementara aspek sosial adalah untuk membantu saya dalam mengatasi minimnya pendapatan disetiap bulan, karena dengan fisik saya yang sekarang cacat karena kaki kiri harus diamputasi karena sakit kanker tulang dan umur sudah mencapai 45 tahun sangat sulit mencari pekerjaan di kantoran atau perusahaan, maka dari itu saya berinisiatif membuat usaha kecil mandiri dengan nama kreasiduniaku dengan menawarkan jasa pembuatan dan memanage website dan iklan properti. Seperti diketahui bahwa sekarang banyak web blog gratisan maka pembuatan website sekarang ini sangat sulit mendapatkan order pekerjaan pembuatan website.
Tentang dan tujuan pengembanggan Kreasiduniaku.com
Kreasiduniaku.com adalah sebuah bisnis yang bergerak dibidang  konsultasi dan mendesign komunikasi visual, kreasiduniaku mendesign dan memanage website, membuat logo, banner, brousure melalui media internet ( masih berlangsung dan aktif ) dan kreasiduniaku merupakan bisnis dari rumah atau lebih dikenal dengan istilah S.O.H.O ( Small Office Home Office ). Dalam masa kedepan kreasiduniaku.com akan di kembangkan menjadi sebuah studio kreatif dibidang komunikasi visual dengan penambahan berupa jasa fotografi dan kedepannya diharapkan bisa mempunyai studi foto sendiri. Penambahan jasa fotografi dengan konsep yang sama dan nama yang sama yaitu: KREASIDUNIAKU. Adanya jasa fotografi  kreasiduniaku diharapkan  bisa lebih mampu untuk menerima lebih banyak macam order jasa pekerjaan fotografi, membuat atau memanage website, membuat logo / banner / dll, dan semakin luas juga kesempatan untuk mendapatkan penghasilan.

 Kreasiduniaku akan dikembangkan sepenuhnya menjadi kreative design yang bergerak di bidang komunikasi visual / grafis, yang bergerak dibidang konsultasi design dan membuat: website, logo, banner, brousure dan foto produk plus pre / pra wedding, foto keluarga atau balita, dan foto makanan.  Untuk mampu menghasilkan foto produk berupa  foto produk iklan seperti: food stylish, produk stylish, model / garment / fashion stylish, foto landscape, foto children / family dan pre / pra wedding maka diperlukan peralatan berupa kamera, beberapa lensa pendukung, external flash dan paket studio kit yang dapat dijinjing atau portable sehingga dapat dibawa ketempat lokasi pemotretan.  Dengan ada nya pengembangan ini kreasiduniaku membutuhkan alat-alat penunjang tambahan untuk dapat bekerja dengan maksimal. Penambahan alat-alat kerja berupa kamera DSLR, lensa penunjang, paket studio kit (studio flash, lightstand, softbox, barndoor, standar reflector, ac trigger, filter flash, studio bag, flash Difuser View Finder kit, dan photo table + background stand beserta background kanvas nya,  laptop).
Pengembangan usaha di bidang jasa fotografi ini sejalan dengan usaha yang telah dilakukan selama ini, kreasiduniaku.com nantinya bukan hanya menawarkan jasa nya di dunia internet / dunia maya tapi juga akan menawarkan jasa dengan membuka jasa fotografi dengan studio kit dengan konsep S.O.H.O ( Small Office Home Office ). Dengan konsep S.O.H.O maka kreasiduniaku tidak perlu menyewa ruko / toko dikarenakan tempat usaha menjadi satu dengan rumah tinggal pemilik kreasiduniaku.


Target pasar penguna jasa fotografi:

Pengembangan kreasiduniaku mengarah ke bidang usaha jasa fotografi, ini dikarenakan saya melihat peluang usaha di bidang jasa fotografi, sangat menjanjikan dalam hal mendapatkan penghasilan yang lebih besar dan penghasilan tetap di setiap bulannya. Dengan maraknya trend foto pre / pra wedding ( ini bisa dilihat banyaknya calon pengantin yang membutuhkan jasa photographer untuk pekerjaan ini ), foto keluarga atau balita dan juga banyaknya usaha industri kecil yang membutuhkan jasa photographer untuk membuat foto foto produknya guna periklan ( untuk pembuatan brochure, pamflet, spanduk mini, dan lain sebagainya ).
Untuk target utama dari pengembangan usaha kreasiduniaku berupa jasa fotografi adalah calon pengantin yang ingin membuat documenter berupa foto foto romantis mereka berdua di alam maupun di studio, ke dua adalah foto documenter buat keluarga atau balita atau membuat foto bingkai besar yang nantinya di pajang di rumah mereka, targaet selanjutnya adalah mereka yang mempunyai usaha seperti rumah makan, usaha pembuatan / toko roti  / bakery, produk makan kecil / pakaian dll.
Mengapa masyarakat membutuhkan jasa fotografer ?; harga! inilah faktor paling utama penentu, untuk membeli kamera DSLR sangat mahal ( dibanding dengan kamera pocket ). Kamera DSLR yang canggih akan lebih sulit buat mereka menggunakannya (tidak praktis), maka dengan menggunakan jasa fotografer akan lebih praktis dan sesuai dengan budget yang mereka miliki dan tidak perlu repot repot untuk memotret, meng edit dan mencetak.


Resiko usaha jasa fotografi

Untuk resiko usaha jasa fotografi sangat lah kecil karena dalam persaingan bisnis jasa fotografi masih relative kecil dikarenakan masih sedikit orang yang menawarkan usaha ini dengan Sirius dikarenakan banyak yang melakukannya hanya sebagai usaha sampingan atau sekedar mengisi waktu luang, untuk mencetak foto dan pembelian album atau bingkai tidak teralu sering naik harga ( kertas foto, tinta dll ) jadi masih bisa disesuaikan harga nya dengan cara sering berkunjung ke tempat cetak foto digital ( kalau sebagai langanan biasanya sering di infokan kalau terjadi kenaikan harga ). Untuk mendapatkan pelanggan dalam bulan pertama dan kedua memang butuh waktu sedikit lebih bersabar, maka promosi usaha harus dilakukan dengan cara menyebar pamphlet, membuat website portofolio ( untuk satu ini saya sudah mempunyai website design yaitu www.kreasiduniaku.com dan hanya perlu menbahkan halaman portofolio jasa fotografi berserta contoh contoh hasil pemotrettan ), membuat akun di jejaring social seperti facebook, google plus, twitter dll ( ini sangat efektif untuk menjaring pelanggan ).

Yang dipersiapkan untuk jasa photography: 




 
  1. peralatan photografi yang perlu disiapkan / dibeli:
    1. kamera DSLR ( Digital Single Lens Reflektor ) 1 unit, ( idealnya dengan 2 unit body camera yang sama akan diuntungkan, satu untuk bekerja dan yang satu nya untuk back-up jika terjadi trouble pada kamera yang satunya ) dengan kelengkapan  lensa:  lensa wide angel: 10 – 22mm, 15-85mm, atau 17- 55mm ;  macro: 100 mm f/2.8, 60mm f/28 ; fix: 85mm f/1.8; fish eyes: 15mm dan telephoto 70 – 200mm f/2.8 IS, 70 - 200mm f/4; external flash, backup baterie, tripot, kartu memory dengan kapasitas besar ( diatas 6 giga lebih lebih bagus lagi 18 giga (6Giga dapat menampung 400 photo lebih) ), wireless trigger.
    2. Aksesoris: (studio kit portable) lighting : modeling lighting  dengan variable output, minimal 2, prefer 3 atau 4 ( tentu bisa mulai dengan 2 dulu ), power yang minimal 300 ws ( semakin besar lebih mudah mengaturnya ),  softbox, umbrella / diffuser, beauty dish, light stand dan RF trigger,background berwarna warni ( minimal punya warna standart seperti: putih, hitam, biru, hijau dan merah ), reflektor standar, honey comb, barn door, snoot, back drop dengan stand atau dudukannya, wireless synchro trigger, kabel roll, laptop dengan dvd rw ( guna menyalin hasil foto ke cd ) softwere editing foto ( disini laptop gunanya selain untuk editing dan menyalin foto ke cd juga sebagai alat untuk menunjukan hasil foto ke pelangan untuk dapat memilih foto foto yang ingin dicetak buat album dan bingkai foto.

2.  website portofolio, website kreasiduniaku.com akan diberi penambahan isi portofolio dengan adanya pengembangan dalam penawaran jasa dibidang photography dan ditambahkan pula album portofolio berserta daftar harga jasa design, photography, dan cetak foto.

         
        






SEKILAS TENTANG:
FOTOGRAFI
Fotografi adalah proses melukis/menulis dengan menggunakan media cahaya. Sebagai istilah umum, fotografi berarti proses atau metode untuk menghasilkan gambar atau foto dari suatu obyek dengan merekam pantulan cahaya yang mengenai obyek tersebut pada media yang peka cahaya. Alat paling populer untuk menangkap cahaya ini adalah kamera. Tanpa cahaya, tidak ada foto yang bisa dibuat.
Prinsip fotografi adalah memokuskan cahaya dengan bantuan pembiasan sehingga mampu membakar medium penangkap cahaya. Medium yang telah dibakar dengan ukuran luminitas cahaya yang tepat akan menghailkan bayangan identik dengan cahaya yang memasuki medium pembiasan (selanjutnya disebut lensa).
Untuk menghasilkan intensitas cahaya yang tepat untuk menghasilkan gambar, digunakan bantuan alat ukur berupa lightmeter. Setelah mendapat ukuran pencahayaan yang tepat, seorang fotografer bisa mengatur intensitas cahaya tersebut dengan mengubah kombinasi ISO/ASA, diafragma (Aperture), dan kecepatan rana (speed). Kombinasi antara ISO, Diafragma & Speed disebut sebagai pajanan (exposure).
Di era fotografi digital dimana film tidak digunakan, maka kecepatan film yang semula digunakan berkembang menjadi Digital ISO.
Fotografer
Fotografer atau juru foto adalah orang-orang yang membuat gambar dengan cara menangkap cahaya dari subyek gambar dengan kamera maupun peralatan fotografi lainnya, dan umumnya memikirkan seni dan teknik untuk menghasilkan foto yang lebih bagus serta berusaha mengembangkan ilmunya. Banyak fotografer yang menggunakan kamera dan alatnya sebagai pekerjaan untuk mencari penghasilan, dan gambarnya akan dijual untuk cover majalah, cover calender, artikel, dll, perkembangan sekarang sudah menjadi bisnis jasa pemotrettan pra wedding, foto fashion, foto produk ( memotret barang atau produk yang akan di iklankan ), foto family atau baby / bayi  / balita.
Kamera DSLR dibagi dalam beberapa katagori atau level pengguna yang disesuaikan dengan tingkat kebutuhan dan keahlian pengguna kamera.
  • Entry-level: kamera DSLR yang mudah dalam pengoprasian atau penggunaannya dan dengan performa yang cukup bagus bagi pengguna baru dalam fotografi  atau bisa disebut juga pengguna kamera poket yang beralih ke kamera SLR
  • Mid-level: diperuntukan bagi yang ingin naik tingkat bagi penggunaan kamera DSLR dari entry-level models, menuju ke tinggkat lebih baik dalam  kecepatan dan ketepatan performa , a sophisticated autofocus system (aps–c), dan lebih banyak macam setting dalam pengambilan foto. Atau bisa juga disebut pe hobby fotografi atau bisa juga disebut Level entry enthusiast.
  • Semi-professional: diperuntukan bagi yang sudah berpenggalaman dalam penggunaan SLR analog ( kamera SLR dengan film ) dan akan beralih ke kamera Digital SLR dengan tujuan atau berkeinginan untuk masa kedepannya terjun dalam bisnis atau usaha di photography business / professional photographer akan tetapi kamera masih mengunakan Kamera DSLR bersensor APS-C,   sensor APS-C sendiri biasa dikenal sebagai DSLR crop-sensor karena ukuran sensornya yang lebih kecil dari ukuran film 35mm, menyebabkan lensa yang terpasang mengalami koreksi fokal (crop factor).
  • Professional: Nikon, Canon, Pentax, Sony, dll membuat kamera digital SLR diperuntukan buat geared for professionals atau yang benar benar sepenuhnya sebagai professional photographer ( seperti Nikon D3, canon D1 dll ) atau sensor pada kamera DSLR sudah full format atau full frame. Untuk kamera professional tentunya dalam segi harga dan perfoma kamera sangat lah luar biasa alias mahal dan tentunya disesuaikan dengan  buget atau dana yang tersedia.
Dari semua  katagori atau level kemera, saya memilih kamera Semi-professional dengan alasan:
I.                   saya telah berpengalan dalam penggunaan kamera SLR analog semenjak dari tahun 1985 dan pada tahun 1990 saya menimba ilmu di Institute Kesenian Jakarta di fakultas Design Komunikasi Visual, disini saya lebih banyak lagi mempelajari ilmu fotografi dan pada tahun 1993 saya juga bekerja secara professional dalam fotografi ( pada tahun 1995 saya tinggal pekerjaan professional photography karena saya bekerja sebagai reveransir atau rekanan di TNI untuk memasok spearpart pesawat terbang, akan tetapi dalam fotografi saya tetap meng capture ato memotert untuk sebagai dokumentasi (bukan sebagai professional photographer ).

II.                Saya ingin terjun kembali ke dunia fotografi karena tuntutan fisik saya yang sekarang tidak dapat bekerja lebih berat dan dalam bergerak sangat terbatas di karenakan setelah sembuh dari sakit kanker tulang dan juga saya harus merelakan kaki kiri saya di amputasi, maka pekerjaan sebagai fotogafer saya pilih kembali sebagai profesi professional saya di karenakan tidak memperlukan tenaga yang lebih banyak, ruang gerak atau mobilitas yang minim dan untuk berpergian ke suatu tempat lainnya saya akan emenentukan atau memilih tempat atau lokasi yang mudah saya jangkau dan kerjakan.
Studi Kelayakan Proyek
Dari pengamatan langsung dan dari data trend cetak foto digital, pas foto kepegawaian dan pasangan yang akan menikah banyak mengunakan jasa fotografer untuk mencetak foto moment, atau membuat pas foto untuk kartu anggota / pegawai / keluarga / balita / makanan / produk dan foto pre / pra wedding. Dan juga banyaknya industri kecil yang membutuhkan foto yang dipergunakan untuk membuat foto iklan di billboard / spanduk maupun brochure / pamphlet dll, maka dirasakan usaha foto studio mini ( dikarenakan peralatan studio tidak besar tapi cukup dalam menghasilakn foto foto terbaik dalam fotografi ) sangat menguntungkan, untuk cetak foto bisa diserahkan ke tempat cetak foto digital ( untuk alat cetak foto digital sangat mahal dan jika mengunakan printer tidak efisien karena boros di tinta ). Fonomena  jasa fotografi sangat luar biasa karena banyaknya pengguna jasa photographer untuk meng capture / mefoto pra wedding / keluarga / balita / produk guna documenter maupun sebagai alat promosi produk makanan dll.

Kesimpulan kamera dan lensa yang layak dibeli

Dari semua referensi dan utak utik pencarian data kamera yang cocok saya pergunakan jasa fotografi, adalah kamera DSLR, Midle DSLR atau Semi Pro DSLR untuk kamera baru mau pun 2nd (bekas), kalau pun harus membeli kamera semi pro DSLR ( karena lebih baik dan lebih cocok untuk pekerjaan jasa photography ) dan jika terpaksa harus membeli kamera Semi Pro DSLR 2nd (bekas)   di karenakan harga yang cukup fantatis kalau membeli yang baru dan tidak sesuai dengan dana yang akan saya anggarkan untuk jasa fotografi.

Catatan tentang kamera:

Kamera di bagi menjadi 4 ( empat ) kelas:
Contoh yang diberikan dalam penggunaan lensa yang sesuai dengan level kamera yang disesuaikan dengan kemampuan kamera sehingga memaksimalkan hasil capture atau foto, disini sebagai contoh kamera.

CANON:
Pada kamera Canon lensa yang digunakan dan juga di rekomendasikan oleh Darwis Triadi ( tautan pada blog komunitas fotografer Darwis Triadi ) sebagai pakar fotografi.

Entry-level dan Mid-level ( Level entry enthusiast )
 

Rekomendasi lensa untuk kamera Canon EOS 1000D, 1100D ( Entry-level beginner ); 450D, 500D, 550D, 600D, 650D ( Mid-level  ( Level entry enthusiast ) ).
Canon EF 50mm f/1.8  Lensa termurah tapi nilai kualitas yang diberikan sangat baik, terutama untuk foto portrait.
Canon EF-S 55-250mm f/4-5.6 IS  Lensa telefoto yang terjangkau tapi hasil yang diperoleh cukup lumayan. Biasanya digunakan untuk foto potret, candid, satwa liar dll.
Sigma 10-22mm f/4-5.6 HSM  Lensa lebar untuk foto pemandangan, arsitektur, liputan acara (perkawinan, wisuda, dll).
Sigma 17-50mm f/2.8 OS HSM Lensa praktis untuk foto di kondisi cahaya yang gelap dan efektif membuat latar belakang kabur.
Canon EF-S 60mm f/2.8 USM Macro Lensa makro buat foto detail produk, serangga, bunga, makanan dan lain-lain



Semi-professional/Advandce Amature:
 
Rekomendasi lensa untuk kamera Canon EOS  40D, 50D, 60D ( semi professional beginner ), EOS  7D ( semi professional Intermediate to Advanced )
Canon EF-S 10-22mm f/3.5-5.6 Lensa lebar untuk foto pemandangan, arsitektur, liputan acara.
Canon EF-S 15-85mm f/3.5-5.6 IS USM Lensa untuk kegiatan sehari-hari yang lebih praktis dan lebih tajam daripada lensa zoom biasa.
Canon EF-S 17-55mm f/2.8 IS USM Lensa praktis serbaguna, mantap di kondisi cahaya yang kurang baik.
Canon EF 70-200mm f/4 atau f/2.8 IS Lensa telefoto untuk acara keluarga, potret, satwa liar, candid dsb. Saya menyarankan versi yang ada IS bila dana mencukupi.
Canon EF-S 60mm f/2.8 USM Macro Lensa makro buat foto detail produk, serangga, bunga, makanan dan lain-lain
Canon EF 85mm f/1.8 USM Lensa ini auto fokusnya sangat cepat dan hasilnya lembut, cocok untuk foto potret kecantikan, candid atau acara olahraga di dalam ruangan seperti bola voli.




Professional
 
Rekomendasi lensa untuk kamera Canon EOS  5D mk II mk III, Canon 1D dan 1Ds series
Canon EF 16-35mm f/2.8 Lensa lebar untuk foto pemandangan, arsitektur, liputan acara.
Canon EF  24-70mm f/2.8 Lensa praktis untuk foto di kondisi cahaya yang gelap dan efektif membuat latar belakang kabur.
Canon EF 70-200mm f/2.8 IS Lensa telefoto untuk acara keluarga, potret, satwa liar, candid dsb.
Canon EF 50mm f/1.2 – Lensa berbukaan sangat besar ini baik untuk potret kecantikan dan kondisi cahaya yang sangat gelap
Sigma 85mm f/1.4 HSM Lensa fix spesialis potret kecantikan atau candid
Canon EF 100mm f/2.8 L IS USM Macro Lensa makro buat foto detail produk, serangga, bunga, makanan dan lain-lain

 Tentang kamera Canon:
 CANON EOS 50D ( 2008 ) ditujukan bagi mereka yang mencari kamera DSLR Canon terbaik di kelas sensor berukuran APS-C.  Crop factor 50D tetaplah 1,6x seperti pada 40D ataupun kasta dibawahnya seperti 650D / 600D / 550D/1100D. Dan generasi baru dari Canon EOS 50D adalah EOS 60D dan Canon EOS 7D, dan untuk sensor Full Frame dari Canon bisa mempertimbangkan Canon EOS 1D mark II, III, IV ( full format dslr ) atau EOS 5D mark II, III ( full frame dslr ).




NIKON:
NIKON adalah kamera digital SLR untuk semua level dari photographer: beginner atau pemula (Entry-level dan Mid-level  ( Level entry enthusiast ) ), intermediate atau Semi-professional and professional. Dari semua kamera Nikon bisa kita bandingkan dengan kamera Canon seperti contoh di bawah ini: ( info copy paste dari website Nikon )


Nikon D3200
 
Diluncurkan: April 2012
Key Features
24 megapixels, 4 photos per second, wide ISO range, Ful HD video
Uniqueness
Wireless compatibility
Great For
Point-and-shoot
Level
Beginner
Competitors
Canon  450D.500D, 550D
The Nikon D3200 is part of Nikon's entry-level line of digital SLR cameras. However, its full feature set makes it far from "basic": with a large 24.2 megapixel sensor and compatibility with all Nikon F-mount lenses, the D3200 will be able to capture a wide range of photographic subjects. The body is available in both black and red.





Nikon D5100/D5200
 
Diluncurkan: April 2011
Key Features
16.3 megapixels, Full HD 1080p video, flexible LCD, image filters
Uniqueness
Flip and Twist LCD
Great For
High and low angle video/stills
Level
Mid-level  / Level entry enthusiast
Competitors
Canon Rebel T3i (600D, 650D)
Camped out betwen the entry-level D3100 and the more advanced D7000, you'll find the D5100. Its flexible LCD screen lets you shoot pictures and 1080p video from all sorts of angles and a new filter option lets you apply effects to your images and movies without needing a computer.

Nikon D7000/D7100
 
Diluncurkan: October 2010
Key Features
16.2 megapixels, 1080p movies, 6 photos-per-second, ISO up to 25600
Enhancements
Autofocus during movie capture
Great For
High quality stills and video
Level
Intermediate to Advanced
Competitors
Canon 60D, 7D
The Nikon D7000/D7200 is a mashup between Nikon's pro cameras and their high-end cameras for advanced amateur photographers. It builds on the feature set of the Nikon D90, offering an enhanced Full High Definition 1080p movie mode (activated via a single button the camera's back), a 39-point autofocus system, and the ability to capture 6 photos per second at a maximum shutter speed of 1/8000th of a second. The D7000 also borrows something else less obvious from the pro cameras: the body is made of magnesium alloy (metal) which lends it a heavy, solid, durable feeling.

 
 
 
 
Nikon D600
 
Diluncurkan: September 2012
Key Features
24.3 megapixels, 39-point autofocus, Full HD 1080p video
Uniqueness
Full frame sensor
Great For
Low light, Video
Level
Semi-pro to Professional
Competitors
Canon 5D Mark II
Want to capture images at the highest quality possible? Then the full-frame D600 may be just what you need. If you've got no need for stills and instead want to make the next great independent film, then you leverage the Full HD 1080p, custom frame rates and headphone input to do just that. With a 39-point autofocus and a max speed of 5 photos per second, the D600 is ready to capture just about any subject you put in front of it.

Nikon D800
 
Diluncurkan: March 2012
Key Features
36.3 megapixels, 51-point autofocus, Full HD 1080p video
Uniqueness
Full frame sensor
Great For
Low light, Video
Level
Semi-pro to Professional
Competitors
Canon 5D Mark III
The D800 includes a massive full-frame 36.3 megapixel sensor. Aimed at professional photographers and videographers, the camera also includes a 51-point autofocus, Full HD video (with manual exposure and audio control) and a sophisticated metering system designed to capture accurate exposures in all kinds of lighting conditions.



Catatan: Kamera dan lensa hanyalah alat. Bagus tidaknya foto lebih banyak dipengaruhi oleh factor photografernya ( normal fisik atau cacat fisik tidak mempengaruhi kinerja tapi kemampuan/skill manusianya yang utama ). Kamera bagus bukan berarti akan secara otomatis menghasilkan foto yang bagus. Demikian juga sebaliknya, kamera jelek akan otomatis menghasilkan photo yang jelek.  Seorang photografer  adalah seorang gear head, tetap skill / kemampuan manusia adalah nomer satu, alat atau gear ( kamera dan lensa ) hanyalah sebagai penunjang kita dalam berkreasi (kamera juga harus disesuaikan dengan kebutuhan sebagai alat kerja ).  
SEE ABILITY, NOT  DISABILITY 

Untuk perlengkapan fotografi saya pilih memakai system paket untuk menekan biaya dan cukup mampu untuk berkerja di bidang photo produk ( advertising ) seperti photo: food stylish, grossery stylish, models / butik stylish, dan lain sebagainya, dan juga mampu untuk photo pre / pra wedding, family / baby ( balita ) . Untuk kamera saya memilih kamera semi pro dari produk Canon EOS 60D, dan untuk pekerjaan utama adalah mengerjakan foto pra wedding, foto family / foto baby atau balita, foto food atau makanan dan lain sebagainya.


Prakiraan harga dari perlengkapan studio mini:

Dengan kamera Canon EOS 60D:

No
Diskripsi
   Harga (Rp)
 1
      10,430,000
 2
        3,911,400
 3
        3,224,000
 4
        1,350,000
 5
           810.000
 6
        1.400.000
 7
           500.000
 8
Memory card 16Giga
           250.000
 9
           920,000
10
           720,000
                                                    Jumlah
      23.515.400






list harga pemotretan:                      
No
Diskripsi
Harga (Rp)
                          PAKET KELUARGA / FAMILY  /  PRA WEDDING   
1
Paket Narsiz ( 1 orang )
1 foto (8R)
          150.000,-
5 foto (8R)
          650.000,-
2
Paket Ekonomi I
5 foto keluarga
5 X 8R
Tanpa stylish make up artis dan costume
Maksimum 6 orang
          650.000,-
3
Paket Ekonomi II
15 foto keluarga
1 album 8R ( 20 cm x 25 cm )
1 foto 20R (50 cm x 75 cm) dengan bingkai kayu
1X make up artis (tanpa costume)
Maksimal 6 orang
       2.000.000,-
4
Paket Ekonomi III
4 foto keluarga
4 foto ukuran 20R  ( 50 cm x 75 cm ) dengan bingkai kayu
1X make up artis (tanpa costume)
Maksimal 6 orang    
       2.000.000,-
5
Paket Simply I
15 foto keluarga  
1 Album 8R (20 x 25 cm)
2 Foto 20 R  ( 50 cm x 75 cm ) dengan bingkai kayu
1X make up artis (tanpa costume)
Maksimal 6 orang 
       2.500.000,-
6
Paket Simply II
15 foto keluarga (Outdoor session)
1 X pemotretan ( 2 jam )
1 Album 8R (20 x 25 cm)
2 Foto 20 R  ( 50 cm x 75 cm ) dengan bingkai kayu
1X make up artis (tanpa costume)
Maksimal 6 orang 
Area dalam kota atau 45mnt dari kreasiduniaku
      3.000.000,-
7
Paket Luxury ( indoor PraWedding Pack )
25 foto
1 X pemotretan ( 2 jam )
1X make up artis dan penyewaan costum  ( hanya waktu pemotretan dan tempat penyewaan telah ditentukan)
1 Album 8R ( 20 cm x 25 cm )
2 foto 20R ( 50 cm x 75 cm ) dengan bingkai kayu
   
     5.500.000,-  

No
Diskripsi
Harga (Rp)
  PAKET FOOD PHOTOGHAPY dan PRODUCT / STYLISH PHOTOGRAPHY
1
Satuan
1 foto (8R)
          150.000,-
5 foto (8R)
          650.000,-
2
Paket Ekonomi
15 foto food  / product photography
1 album 8R ( 20 cm x 25 cm )
1 foto 20R (50 cm x 75 cm) dengan bingkai kayu
1X edit dan designed dalam 1 frame brosur / pamflet dalam bentuk CD album
       2.000.000,-
3
Paket Simply 
15 foto food  / product photography
1 album 8R ( 20 cm x 25 cm )
1 foto 20R (50 cm x 75 cm) dengan bingkai kayu
1X edit dan designed dalam 15 frame brosur / pamphlet dalam bentuk CD album
       2.500.000,-
4
Paket Luxury I
15 foto food  / product / stylish fashion photography
1 album 8R ( 20 cm x 25 cm )
4 foto 20R (50 cm x 75 cm) dengan bingkai kayu
1X make up artis (khusus stylish fashion photography)
Maksimal 6 model (khusus stylish fashion photography)
1X edit dan designed dalam 15 frame brosur / pamphlet dalam bentuk CD album
      6.500.000,-
5
Paket Luxury II
15 foto food  / product / stylish fashion photography
1 album 8R ( 20 cm x 25 cm )
15 foto 20R (50 cm x 75 cm) dengan bingkai kayu
1X edit dan designed dalam 15 frame brosur / pamphlet dalam bentuk CD album
      8.000.000,-

Untuk semua paket mendapatkatkan CD file dokumen foto.








Untuk penambahan waktu dan lain sebagainya:
No
Diskripsi
Harga (Rp)
                                                        PENAMBAH
1
Penambahan
Foto 8R
        100.000,-


Orang
          25.000,-
Make up artis per orang
        150.000,-
Costume ( bukan wedding costume )
        200.000,-
Album tanpa foto ( untuk 20foto)
        300.000,-
Album dengan design (untuk 15 30 foto)
        600.000,-
2
Paket Keluarga / Family / Pra Wedding outdoor lebih dari 45 menit dikenakan tambahan biaya per jam (maksimimum 2 jam)
        200.000,-
3
Paket Keluarga / Family / Pra Wedding outdoor diluar kota akan dikenakan biaya (transportasi) sebesar
       500.000,-


Dengan asumsi hitungan sebagai berikut:
Untuk foto:
Ukuran foto
              Ukran kertas
                      harga




canvas
4R 10.2X15.2cm
A6
10.5X14cm
@Rp      1600,-

8R 20.3X25.4cm
Quarto
20.3X24.4cm
@Rp      8000,-

20R 50X75cm
A1
59.4X84.1cm
@Rp 170.000,-
Rp 370.000,-


lain lainnya:
No
Diskripsi
Harga (Rp)
1
Transfer file foto ke dalam CD
               50.000,-
2
Album foto exclusif
             250.000,-
3
Bingkai foto (60X85)
             250.000,-














Asumsi rincian paket ekonomi

Paket Ekonomi II
15 foto keluarga
1 album 8R ( 20 cm x 25 cm )
1 foto 20R (50 cm x 75 cm) dengan bingkai kayu
1X make up artis (tanpa costume)
Maksimal 6 orang
              Rp 2.000.000,-
                                                       Rincian
2 foto ukuran 20R  ( 50 cm x 75 cm ) bingkai kayu ( foto plus bingkai )
@ 170.000,-      @  250.000,-
       840.000,-
1 album magazine 8R ( 20 cm x 25 cm ) isi 36 foto
. 15 foto 8R
. album magazine exclusif  8R


     @      8000,-
     @ 250.000,-


       120.000,-
       250.000,-
CD picture album ( transfer file foto ke cd )
     @   50.000,-
         50.000,-
Upah perhari asisten photographer
          100.000,-
       100.000,-
Transportasi   ( dalam kota )
          100.000,-
       100.000,-

    1.460.000,-
Sisa dari jumlah dari ongkos pekerjaan adalah uang jasa photographer
2.000.000,- – 1.460.000,- = 540.000,-





Keterangan tentang transportasi terdiri dari :
1. ke lokasi pemotrettan pulang pergi.
2. ke tempat cetak foto pulang pergi.
3. penyerahaan hasil foto ke tempat pelangan.


                                                              Biaya oprasional
Upah harian asisten plus transportasi ( 1X pp pemotretan dan 1X pp cetak foto dan 1X penyerahan foto ke pengguna jasa ) 
100.000,- + 100.000,- = 200.000,-

Biaya oprasional per bulan 200.000 X 30 hari
         6.000.000,-








BIAYA OPERASIONAL / BULAN

PENDAPATAN BULANAN
1
1X jasa pemotretan  
                   540.000,-

              
                
Jadi kalau 1hari memotret  1 X,  Rp. 540.000,-/hari X 30 hari = Rp. 16.00.000,-

                                     


KEUNTUNGAN TIAP BULAN (pendapatan / bulan – biaya oprasional)

Pendapatan / bulan
             16.200.000,-

Biaya Operasional
               6.500.000 ,-
Ke untungan tiap bulan (pendapatan / bulan dikurangi biaya oprasional)
             10.200.000,-
LAMA KEMBALI MODAL (biaya investasi dibagi keuntungan bulanan)

Biaya investasi
              23.515.400,-

Keuntungan bulanan
              10.200.000,-
Lama kembali modal
           2.5 bulan

Harga diatas untuk pemotretan indoor ( dirumah pemakai jasa ) dan outdoor dalam kota, jika wilayah pemotrettan berada di luar kota akan dikenakan biaya tambahan yang akan disesuaikan dengan jauh dekat nya lokasi dan tempat yang digunakan sebagai lokasi pemotertan dan untuk penyewaan studio indoor khusus untuk studio foto akan dikenakan pula tambahan biaya ( harga sewa studio foto yang akan dipakai pemotrettan ). 

Pengembangan berikutnya akan membuat studio foto sendiri dan dapat juga sekalian menyewakan costum atau pakaian pengantin / casual dll untuk sesi pemotrertan di studio maupun outdoor.

Untuk jasa photography saya menerapkan dengan system paket untuk memudahkan pengguna untuk memilih paket yang sesuai dengan kebutuhan dan dana yang di miliki oleh pengguna jasa photographer.




9 komentar:

  1. Terima kasih banyak mas, contoh proposalnya sangat menispirasi saya.

    BalasHapus
  2. hola,ada contoh proposal dalam format word ?

    BalasHapus
  3. makasih banyak infonya, sangat membantu

    BalasHapus
  4. terima kasih banyak. sungguh sangat membantu sekali

    BalasHapus
  5. Inspiratif. Sangat membantu saya sebagai pelaku usaha penyedia layanan dan jasa fotografi. Ke depannya mungkin kita dapat bekerjasama. Terimakasih. eldigitalstudio.com

    BalasHapus
  6. Mas Didit..Semga di beri kekuatan dan kesembuhan oleh Allah SWT,, Aamiin

    BalasHapus
  7. Terimakasih sharing nya sangat berguna buat saya yg ingin memulai bisnis ini..Semoga sukses selalu

    BalasHapus
  8. Terima kasih mas Didiet
    Sangat membantu dan menginspirasi saya

    BalasHapus